Update pelatihan Gasing
Update Pelatihan Gasing
Minggu 15 Okt 2023
Biak Numfor Hari 5
Hari 5 Biak semua guru dan siswa sangat senang belajar Gasing. Anak yang tidak mampu atau berkebutuhan khusus ditangani secara serius oleh AT kelas maupun AT Aula... Luar biasa dedikasi para AT kita ini.... Ini yang akan membuat Indonesia hebat ke depannya : guru yang penuh kesabaran dan mengajar dengan hati... {{#ev:YouTube |id=cIENKngEax8 |width=500 |height=300 }}
Salah satu upaya menyatukan hati dengan siswa adalah mengajak siswa menari bersama. Ketika siswa sudah satu frekuensi dengan kita, maka mudah bagi kita mengajar matematika pada mereka....Ini yang dilakukan AT Gasing di Biak Numfor.
{{#ev:YouTube |id=GSo_ZBQhF60 |width=500 |height=300 }}
Sabtu 14 Okt 2023
Buleleng Hari 11
1. Di hari 11 pelatihan Gasing di Buleleng tambah seru... Setiap anak menikmati Gasing termasuk 7 anak yang berkebutuhan khusus. Ada optimisme baru bahwa anak berkebutuhan khususpun punya kesempatan belajar dan jadi pandai. Saya otw ke Buleleng sekarang... Cerita tentang pelatihan ini seru sekali... Tim nya kompak dan semua berkarya dengan sepenuh hati... Walau cuaca panas mereka tetap mengeluarkan seluruh tenaganya untuk membuat guru dan siswa jadi pandai... luar biasa...
{{#ev:YouTube |id=RQYw3Jit-m4 |width=500 |height=300 }}
2. Bahagia belajar membuat anak lebih cerdas... Lihatlah hasil yang diperoleh siswa* ini sesudah pelatihan. Semua jenis perkalian termasuk perkalian tiga digit di lalap habis... Hebat anak-anak Buleleng....
{{#ev:YouTube |id=z8LYRHLH8D4 |width=500 |height=300 }}
3. Ini berbagai Game* yang membuat pelatihan Buleleng seru banget...
Raja maling Goak
permainan ini seru sekali... Raja diminta untuk mengambil goak sebanyak hasil pengurangan misalnya 7-6 =... yang diambil adalah 1 goak (gagak). Coba tonton game ini...
{{#ev:YouTube |id=x4UYJ-mEHRw |width=500 |height=300 }}
Jarakan (Jala pengurang ikan)
Permainan ini sangat menarik... Ada yang bertindak sebagai ikan dan ada yang sebagai jala. Jala akan menangkap ikan sehingga jumlah ikan berkurang.... Ini bagus untuk mengajar konsep pengurangan. {{#ev:YouTube |id=1YPn6xJQj5E |width=500 |height=300 }}
Lewoi (lempar Botol Woi).
Peserta melempar botol yang sudah ditulisi soal. Botol yang jatuh harus dijawab soalnya oleh si pelempar... Permainan ini seru karena diiringi musik daerah juga... {{#ev:YouTube |id=9H0aRP88t9A |width=500 |height=300 }}
Nyeng durina nyongkok
Satu guru jongkok yang lain mengelilingi sang guru ini. Tentu sambil bernyanyi... Yang jongkok memberi jawaban soal yang diberikan oleh orang yang berdiri... Permainan ini bisa menggunakan soal-soal bervariasi... Seru bisa ditiru dengan musik yang bergoyang... {{#ev:YouTube |id=I_vOmxQgTWE |width=500 |height=300 }}
Bangka Tengah hari 11
Hari 11 di Bangka tengah senang sekali melihatnya.... Suasana yang ceria, membahagiakan terasa sekali... Gasing sudah semakin menyatu dengan siswa dan guru di Bangka Tengah... Indah sekali melihat perubahan demi perubahan terjadi dalam diri guru ataupun siswa... {{#ev:YouTube |id=MW7fmbOQ1xc |width=500 |height=300 }}
Tiap-tiap kelas mempunyai permainan sendiri-sendiri. Kreativitas guru ditantang. Lihatlah betapa serunya tiap-tiap kelas ini. Dengarlah teriakan gembira dari anak-anak... Dengar suara keseruan kebahagiaan mereka dalam belajar... menyenangkan sekali.... Tonton sampai selesai... *Jangan lewatkan dibagian akhir* video keseruan di Aula... seru sekali...
{{#ev:YouTube
|id=Gx9e6NW1HK0
|width=500
|height=300
}}
Inilah suasana pengimbasan di kelas... Guru yang sudah dilatih melatih siswa di kelas... Lihat suasananya... walaupun capek, letih tetapi guru-guru ini selalu semangat...
{{#ev:YouTube
|id=dfy1BWKwtk4
|width=500
|height=300
}}
Lampung Barat Hari 4
Lampung Barat pandai berhitung... Dan ini sedang terjadi... lihatlah betapa cepatnya anak-anak Lampung barat ini berhitung di hari 4... Dan mereka berhitung dengan sukacita.... Luar biasa... {{#ev:YouTube |id=EzcCTJCM2K0 |width=500 |height=300 }}
Yapen Hari 4
Kehausan Yapen akan matematika terobati... Terasa dalam video ini betapa anak-anak Yapen sangat antusias belajar... dan lihat guru-gurunya... semangat dan teriakan tanpa henti...membuat suasana pelatihan tampak heboh sekali.... {{#ev:YouTube |id=Rk_WiQPiN0Q |width=500 |height=300 }}
Lihatlah pintarnya anak Yapen dalam mencongak penjumlahan 9+... Luar biasa semangat dan percaya diri yang hebat....
{{#ev:YouTube
|id=oOccSK1F6Pk
|width=500
|height=300
}}